Cinta bersemi kembali
Setelah tidak berhubungan kurang lebih 2 tahun akhirnya ada momen ketika Aku meminta bantuan Miril untuk menemani kakakku membayar SPP Kuliah yg deadline hari itu juga, setelah pertemuan itu tidak ada tanggal pasti kapan tepatnya kata balikan dan jadian terucap, tiba² kata dan kalimat panggilan sayang terucap dari mulut kami berdua. LDR membuat kami sering bertengkar, cuma gara-gara masalah kecil, dll. Bahkan suatu hari sempat terbesit niat untuk mengakhiri hubungan ini, namun kembali lagi pada niat awal kami yaitu menikah, akhirnya semua itu bisa kami lalui bersama.
Lamaran
Setelah hampir 3 Tahun, Tepatnya ditanggal 28 Desember 2023 Miril menepati janjinya dan memberanikan diri datang kerumah bersama keluarganya dan meminta ijin kepada kedua orang tuaku untuk meminangku.
Pernikahan
Dan InsyaAllah ditanggal 19 April 2024 kami akan melangsungkan pernikahan dan ditanggal 21 April 2024 melaksanakan Resepsi. Dengan niat beribadah karena Allah dan hidup bersama sehidup sesurga Aamiin ya Allah.