PERTEMUAN
Tidak ada yang kebetulan di dunia ini, semua sudah tersusun rapih oleh sang maha kuasa, kita tidak bisa memilih kepada siapa kita akan jatuh cinta, kami bertemu pada tahun 2020, uniknya kami bertemu karena di kenalkan secara langsung oleh teman kami, dan silang beberapa hari kami pun bertemu lagi secara langsung, tidak ada yang pernah menyangka bahwa pertemuan kami kemarin itu membawa kami pada suatu ikatan cinta yang suci hari ini.
PENDEKATAN
Katanya cinta dapat tumbuh dengan kebersamaan, seiring berjalannya waktu kami semakin dekat dan jarak rumah kami pun tidak terlalu jauh yg membuat kami cukup sering bertemu, dengan jarak 1 bulan kami dekat dan setelah itu kami menjalin suatu hubungan pacaran.